11Nov 2022
SAMAKAN PERSEPSI DPMPTSP KABUPATEN NGAWI IKUTI PENDAMPINGAN PENGAWASAN BERBASIS RESIKO SE - JAWA TIMUR
Guna menyamakan persepsi dalam pelaksanaan pengawasan berbasis resiko (RBA) maka diselenggarakan pendampingan pengawasan se-Jawa Timur, demikian disampaikan Kepala Bidang pengendalian pelaksanaan penanaman modal, Cipto Wibowo dalam sambutannya mewakili Kepala DPMPTSP Provinsi Jawa Timur.
Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Santika Premiere Surabaya, 10 November 2022 diikuti perwakilan DPMPTSP se-Jawa Timur termasuk didalamnya DPMPTSP Kabupaten Ngawi.
Dalam kegiatan ini diisi dengan sosialisasi sub sistem pengawasan pada OSS RBA dengan nara sumber Ariawan Cahyo Putro, Kasubdit Wilayah Jawa Timur BKPM. Pada kesempatan tersebut disampaiakan oleh Ariawan bahwa sub sistem pengawasan masih dalam proses finalisasi, diharapkan diawal Tahun 2023 sudah dapat dioperasikan secara penuh. Ditegaskan pula olehnya tentang pembagian tugas pengawasan dimana DPMPTSP selaku koordinator melakukan pengawasan secara administratif sedangkan OPD tekhnis melakukan pengawasan secara tekhnis.
Kegiatan diakhiri dengan simulasi pengoperasian sub sistem pengawasan di OSS RBA dipandu oleh Rony Douglas, tenaga ahli pengembang OSS RBA.