25Okt 2024

Kunjungan DPMPTSP Provinsi Jawa Timur Terkait Koordinasi Persiapan Roadshow Pelayanan Perizinan Berusaha

Kamis 24 Oktober 2024, DPMPTSP Provinsi Jawa Timur mengunjungi DPMPTSP Kabupaten Ngawi. Kedatangan rombongan diterima langsung oleh Kepala Bidang Perizinan, Lukas Kukuh Dwi S. Maksud dan tujuan kunjungan tersebut adalah untuk berkoordinasi terkait persiapan roadshow pelayanan perizinan berusaha di Kabupaten Ngawi.

Perlu diketahui bersama, pelayanan perizinan adalah proses pemberian izin kepada orang atau Badan Hukum untuk melakukan kegiatan usaha atau non usaha berdasarkan peraturan perundang-undangan. Berikut beberapa hal yang dibahas dalam kunjungan tersebut:

1. Pedoman perizinan berusaha melalui OSS RBA

2. Pembuatan dan aktivasi akun OSS RBA

3. Petunjuk teknis pengisian pada aplikasi OSS RBA

Hasil dari koordinasi tersebut disepakati bahwa DPMPTSP Provinsi Jawa Timur akan berkolaborasi dengan DPMPTSP Kabupaten Ngawi dalam penyelenggaraan Roadshow pelayanan perizinan berusaha di Kabupaten Ngawi yang rencananya akan dilaksanakan selama 2 (dua) hari, yaitu pada tanggal 13 dan 14 November 2024.